Indonesia akhirnya bisa membuka keunggulan pada menit ke-32 setelah melakukan beberapa kali percobaan. Gol Timnas Indonesia itu berawal dari perebutan bola di tengah lapangan yang kemudian dialirkan ke Thom Haye. Haye yang mendapat pelaung shooting langsung lantas melepaskan sebuah tembakan terukur ke arah pojok kanan gawang Filipina dari depan kotak penalti. Gollll indonesia memimpin 1-0.
Indonesia yang berambisi untuk meraih poin penuh tak menurunkan intensitas serangan. Indonesia kembali mendapatkan peluang 10 menit setelah gol Haye tercipta. Kali ini melalui Oratmangoen yang melepaskan tendangan spekulatif dari luar kotak penalti namun sayang bola hanya melambung diatas mistar gawang. Kedudukan 1-0 milik indonesia itu pun berakhir hingga babak pertama usai.
Babak Kedua
Kembali dari ruang ganti ritme permainan tak banyak berubah, dengan indonesia yang terus mencoba merangsek masuk ke pertahanan Filipina untuk menambah keunggulan.
Setelah beberapa kali melakukan percobaan di babak kedua indonesia akhirnya berhasil menjebol gawang Filipina untuk yang kedua kalinya di menit ke-56 berawal dari tendangan bebas Nathan Tjoe yang disambar Rizki Ridho dengan sundulan di depan gawang. 2-0 Indonesia memperlebar keunggulan.
Indonesia sebenarnya mempunyai kans untuk mencetak gol ketiga pada menit ke-71. Jay Idzes menyambut bola hasil sepak pojok dengan Sundulan namun sayang bola masih membentur tiang gawang Filipina. Keunggulan Indonesia atas Filipina itu pun berlanjut hingga akhir pertandingan dan Timnas Indonesia dipastikan lolos ke putaran Tiga kualifikasi Piala Dunia zona Asia 2026.
Susunan Pemain
Indonesia
Ernando Ari, Asnawi Mangkualam (Sandi Walsh), Jay Idzes, Justin Hubner, Rizky Ridho, Calvin Verdonk (Pratama Ardhan), Nathan Tjoe-A-On (Ivar Jenner), Thom Haye, Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen (Dimas Drajad) Rafael Struick (Yakob Sayuri).
Filipina
Kevin Ray, Jesper Nyholm, Adrian Ugelvik, Santiago Colminas,Scott Woods, Kevin Ingreso, Michael Baldisimo, Alex Monis, Zico Bailey, Dylan Demuynck, Patrick Reichelt.